Program Service Keyboard untuk MacBook, MacBook Air, dna MacBook Pro

Halo semua kembali lagi sama mimin disini. Kali ini mimin mau kasih info nih kalo Apple punya program service keyboard untuk MacBook. Oke lansung aja kali ya…
Untuk program service keyboard Apple menentukan hanya untuk model MacBook, MacBook Air, dan MacBook Pro tertentu yang mengalam beberapa problem seperti yang mimin sebutkan berikut:
- Huruf berulang tiba tiba
- Huruf tidak muncul
- Key terasa lengket atau tidak merespon
Nah buat kalian yang mengalami kendala seperti yang mimin sebutkan langsung bisa ke Apple atau Layanan Resmi Apple agar bisa langsung diperbaiki, Oh iya guys jika kalian memenuhi syarat kalian akan mendapatkan pelayanan secara gratis loh.
Model
Nah guys untuk model apa saja yang memenuhi syarat dalam program ini adalah:
- MacBook (Retina, 12 inci, Awal 2015)
- MacBook (Retina, 12 inci, Awal 2016)
- MacBook (Retina, 12 inci, 2017)
- MacBook Air (Retina, 13 inci, 2018)
- MacBook Air (Retina, 13 inci, 2019)
- MacBook Pro (13 inci, 2016, Dua Port Thunderbolt 3)
- MacBook Pro (13 inci, 2017, Dua Port Thunderbolt 3)
- MacBook Pro (13 inci, 2019, Dua port Thunderbolt 3)
- MacBook Pro (13 inci, 2016, Empat Port Thunderbolt 3)
- MacBook Pro (13 inci, 2017, Empat Port Thunderbolt 3)
- MacBook Pro (15 inci, 2016)
- MacBook Pro (15 inci, 2017)
- MacBook Pro (13 inci, 2018, Empat Port Thunderbolt 3)
- MacBook Pro (15 inci, 2018)
- MacBook Pro (13 inci, 2019, Empat Port Thunderbolt 3)
- MacBook Pro (15 inci, 2019)
Nah buat mengecek model kalian termasuk atau tidak kalian bisa klik logo Apple di pojok kiri atas lalu klik About this Mac
Jadi coba nih dari kalian yang mengalami kendala di atas dan memiliki model seperti diatas kalian bisa langsung datang ke Apple atau layanan resmi Apple. Oke guys sekian dari mimin semoga bermanfaat bye….